Selamat Datang Di Situs Resmi Pengadilan Agama Manna. Kawasan Zona Integritas >> Pasti Bersih Melayani dengan Sepenuh Hati >> NO Korupsi, NO Gratifikasi, NO Suap, NO Pungli. Pengadilan Agama Manna Siap Memberikan Pelayanan Terbaik Sesuai dengan Standar yang ditetapkan. Tidak Puas dengan Kinerja Pengadilan...? Silakan Adukan Masalah Anda Melalui Sarana-sarana yang Ada... Pengaduan Anda Dijamin Peraturan Mahkamah Agung Nomor 9 Tahun 2016 Tentang Pedoman dan Penanganan Pengaduan (Whistleblowing System) Di Mahkamah Agung dan Badan Peradilan Yang Berada di Bawahnya.

Seputar Peradilan

PA MANNA ISI BULAN RAMADHAN DENGAN DAKWAH DZUHUR

Kul Ram

www.pa-manna.go.id | Kamis (15/05) / 1 Ramadhan 1439 H merupakan hari pertama umat islam di seluruh indonesia memenuhi kewajibannya sebagai seorang muslim. Hari dimana setiap orang muslim harus menahan segala hawa nafsu dan bulan dimana setiap muslim berjihad melawan nafsu dunianya. Dan setiap umat islam bersuka cita atas kedatangan bulan ramadhan ini.

Begitu pula dengan seluruh karyawan-karyawati Pengadilan Agama Manna Kelas II turut berbahagia, turut bersuka cita dan bergembira dengan dipertemukannya kembali dengan bulan ramadhan ini.

Tak jauh berbeda dengan bulan ramadhan sebelum-sebelumnya Pengadilan Agama Manna selalu mengadakan kegiatan-kegiatan untuk mengisi bulan yang penuh berkah ini dengan hal-hal yang positif dan menambah keimanan. Misalnya saja pada hari ini sehabis sholat dzuhur berjamaah  sekitar Pukul 12.30 WIB di Mushlah Baitul ‘Adli PA Manna para karyawan-karyawati mendengarkan kultum yang disampaikan langsung oleh Ketua PA Manna (H. Hartawan, SH., M.H).

Kul Ram 2

Kegiatan kultum ini bukan hanya di bulan ramadhan saja, namun di bulan-bulan biasa juga dilaksanakan. Namun bedanya kalau di bulan-bulan biasa diadakan 1 minggu sekali pada setiap hari selasa ba’da ashar. Nah, pada bulan ramadhan ini dilaksanakan setiap hari kerja dan dilaksanakan sehabis sholat dzuhur berjamaah.

Hal ini telah disiapkan oleh panitia, khususnya pengurus Mushola Baitul Adli, mulai dari jadwalnya, siapa saja yang akan menjadi pengisi kultum/cerama serta pembawa acaranya. Semoga dengan dilakukan kegiatan untuk mengisi bulan suci ramadhan ini dapat memberikan tambahan ilmu agama, memperkuat ukhuwah serta menjadikan diri lebih baik lagi daripada hari kemarin. (KIM)